Terima Kasih, Anda Telah Mengunjungi Bappeda Kabupaten Blora; Lomba desain web profil dinas/instansi dan lomba Krenova 2014 dapat dilihat di website Bappeda "bappeda.blorakab.go.id atau di http://bappedablora.blogspot.com; Anda dapat mengunjungi website resmi Bappeda Blora; bappeda.blorakab.go.id;Dimohon foto atau laporan kegiatan bidang dan sekretariat yang perlu dipublikasikan agar diemailkan ke alamat bappeda@blorakab.go.id atau bappedablora@gmail.com dengan subyek "bahan sosialisasi blog"

Friday, 8 August 2014

Litbang Blora Ikuti Pameran Produk Inovasi di Pekalongan

Mulai tanggal 9-12 Agustus 2014, Litbang Blora turut serta dalam mensukseskan Pameran Produk Inovasi (PPI) Jawa Tengah ke XIX di Pekalongan. Menurut rencana, pembukaan PPI akan dihadiri oleh Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono sekaligus menyelenggarakan Teleconference bersama Menteri Telekomunikasi dan Komunikasi. Agendanya, pameran akan dibuka tanggal 10 Agustus 2014 oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Pameran yang digelar selama 5 hari ini bertemakan air, energi dan pangan ini diikuti oleh seluruh Litbang yang ada di jawa tengah baik milik pemerintah, swasta maupun perguruan tinggi. Hal ini sebagai salah satu apresiasi Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dalam bidang penelitian dan pengembangan. Dalam kesempatan ini Litbang Blora menampilkan produk-produk inovasi berupa Alat Pengering Biji-bijian karya dari anak-anak SMK Negeri 1 Blora, alat penjernih air sederhana karya anak-anak SMK Muhammadiyah 2 Cepu, dan Regenset karya anak-anak SMK Muhammadiyah Blora, Inovasi makan berupa kreasi bahan dasar eggrol dari waluh dan aprikot serta menampilkan inovasi pemanfaatan akar kayu jati sebagai handycraf yang mempunyai nilai seni dan lain dari pada seni-seni handycraf lainnya serta berbagai produksi batik Blora dan cendera mata ciri khas Blora lainnya. ( A. Mahbub Djunaidi)

No comments:

Post a Comment